Prodi Magister Manajemen Ter-Akreditasi UNGGUL dari BAN-PT

JUN
29

Workshop Membangun Service Quality, Service Organizational, Cititezhip Behavior Pada Customer Behavior

Senin, 29 Juni 2020     Dilihat: 5300

Suatu organisasi bisnis tak akan pernah terlepas dengan semua kegiatan ekonomi untuk menghasilkan suatu profit yang lebih banyak. Di dalam proses kegiatan ekonomi, mulai dari produksi hingga distribusi ke tangan pelanggan, tak akan terlepas dengan kalimat jasa atau service, atau bagaimana seorang karyawan dalam  melayani atau memenuhi kebutuhan konsumennya. Atau sering disebut secara ilmiah dalam kamar ekonomi adalah Service Quality, SerQual atau Service Quality sering disebut bagaimana suatu organisasi bisnis mampu memberikan layanan prima untuk bertahan di masa yang sulit, terlebih seperti masa pandemic seperti saat ini. SerQual memiliki 5 elemen yang dikenal secara umum diantaranya Reliability, Assurance, Tangible, Emphaty, dan Responsiveness, dipercaya jika perusahaan mampu memegang 5 elemen tersebut dan mempraktikkannya dengan benar, maka permasalahan customer satisfaction akan mudah tercapai.

 

            Langkah tersebut jika organisasi mampu membuat tatanan dan mengimplementasikan SerQual yang baik, maka Service Oranizational akan dengan mudah dibentuk. Selain itu, poin penting yang tidak boleh dilewatkan oleh perusahaan terutama bagian marketing dalam men sukseskan penjualan perusahaan adalah Citizenship Behavior, atau secara implist dikenal dengan perilaku individu dalam memiliki hak kebebasan memilih. Namun, kental di dunia perusahaan Citizenship Behavior yang tidak dikaitkan dengan sistem reward yang ada di perusahaan, atau secara wam akan dikenal dengan sadar diri, atau memiliki kesadaran diri yang tinggi.

 

            Mengingat pentingnya pengetahuan SerQUal, Service Organizational dan Citizenship Behavior, kami prodi MM telah menggelar workshop dengan tema “Service Quality, Service Organizational, Cititezhip Behavior Pada Customer Behavior”.   Dengan dilaksanakannya workshop ini, kami sangat berharap mampu memberikaqn sumbangsih dalam dunia ekonomi, dalam hal bagaimana mampu bertahan di tengah pandemic yang sulit ini melalui pengembanagn kualitas pelayanan, dan bersinergi Antara pemangku kepntingan internal dalam perusahaan.

 

            Kegiatan workshop dilakukan pada hari sabtu tepat pada tanggal 27 juni 2020, dilaksanakan pukul setengah dua siang dan berakhir pukul setengah 5 sore. Pelaksanan menggunakan media zoom meeting dan dibuka langsung oleh Ketua Program Studi MM STIE Perbanas Surabaya. Pemateri dalam workshop kali ini adalah Drs. Harry Widyantoro, Dr. Basuki Rachmat, dan Dr. Dra Tjahjani P, beliau merupakan dosen tetap di STIE Perbanas Surabaya. Report peserta dengan 120 peserta terdaftar, 47 peserta tidak hadir dalam kegiatan.  Dengan hasil penilaian peserta memberikan poin tertinggi pada kulitas materi yang diberikan sebesar 4,48% dari nilai tertinggi adlaah 5%. Dengan respon positif peserta akan pelaksaan workshop ini, kami sangat berpikir positif untuk mengadakan next series kedepannya, tertulis kometar positif peserta dalam evaluasi penyelnggaran ini yaitu, Baru pertama kali ikut zoom meeting di STIE Perbanas Surabaya Persiapan panitianya keren ditambah narsum & materii yang disampaikan juga sangat menarik dan memberikan contoh-contoh yang ccukup  relevan di masa pandemi COVID-19 ini”. Terima kasih kepada seluruh partisipan, stay tune di media social kami untuk mengetahui informasi workshop terbaru ya. (PT)

The Leading Business and Banking School

Kampus Wonorejo : Jl. Wonorejo Utara 16 Rungkut, Surabaya
Kampus Nginden    : Jl. Nginden Semolo 34-36, Surabaya

Telp. (031) 5947151, (031) 5947152, (031) 87863997
Fax. (031)-87862621 WhatsApp (chat) 
085895979800
Email: humas@perbanas.ac.id atau humas@hayamwuruk.ac.id

Ikuti Kami:

Whatsapp
Instagram
Youtube
Facebook
Website
Twitter


Dapatkan Informasi Disini