Selamat Datang di Website Resmi Kerja Sama dan International Office Universitas Hayam Wuruk Perbanas

AGU
10

Webinar Optimalisasi Link & Match DUDI Melalui Sertifikasi SAP ERP Diselenggarakan Terbuka untuk Seluruh SMK di Indonesia

Rabu, 10 Agustus 2022     Dilihat: 1899

Software SAP ERP adalah salah satu aplikasi populer yang digunakan oleh berbagai perusahaan saat ini. Melalui kerja sama dengan Edugate, Universitas Hayam Wuruk Perbanas telah sejak lama menyelenggarakan proses pembelajaran yang berbasis pada kurikulum sistem informasi, salah satunya memperkuat kompetensi alumni dalam bidang SAP ERP tersebut.

Tidak hanya pada proses pembelajaran, dengan adanya kebutuhan terkini bahwa berbagai perusahaan pengguna SAP ERP juga membuka peluang magang bagi siswa SMK, Universitas Hayam Wuruk Perbanas berupaya turut andil dalam proses tersebut. Universitas Hayam Wuruk Perbanas menyelenggarakan webinar Optimalisasi Link & Match DUDI Melalui Sertifikasi SAP ERP bagi guru SMK di Indonesia.

Kegiatan ini merupakan kesempatan untuk mengenalkan dan menjalin kerja sama antara Universitas Hayam Wuruk Perbanas dengan beberapa SMK di Indonesia. Jalinan kerja sama ini sekaligus sebagai wujud selalu memanfaatkan teknologi seperti penerapan Software SAP.

Kegiatan webinar tersebut dilakukan pada Sabtu, 6 Agustus 2022 secara daring melalui Zoom meeting. Meskipun dilaksanakan secara online, tidak mengurangi semangat para peserta untuk menghadiri acara tersebut. Terdapat empat narasumber dalam kegiatan ini, yaitu Ibu Dr. Nurul Hasanah Uswati Dewi, S.E., M.Si., CTA, Ibu Pepie Diptyana, SE., Ak., M.Si., CA, Ibu Nur’aini Rokhmania, SE., Ak., M.Ak, dan Ibu Dewi Murdiawati, S.E., M.M., yang keempatnya merupakan dosen akuntansi Universitas Hayam Wuruk Perbanas.

 

Kegiatan ini dihadiri oleh 47 SMK, di seluruh Indonesia. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat dimanfaatkan dengan baik untuk memperkenalkan Universitas Hayam Wuruk Perbanas, menjalin hubungan baik dengan guru SMK dari seluruh wilayah Indonesia, dan memberikan pengetahuan tentang software SAP bagi guru SMK dari seluruh wilayah Indonesia.

The Leading Business and Banking School

Kampus Wonorejo : Jl. Wonorejo Utara 16 Rungkut, Surabaya
Kampus Nginden    : Jl. Nginden Semolo 34-36, Surabaya

Telp. (031) 5947151, (031) 5947152, (031) 87863997
Fax. (031)-87862621 WhatsApp (chat) 
085895979800
Email: humas@perbanas.ac.id atau humas@hayamwuruk.ac.id

Ikuti Kami:

Whatsapp
Instagram
Youtube
Facebook
Website
Twitter


Dapatkan Informasi Disini