Beasiswa

Program Beasiswa Penuh

• Penerima Beasiswa Penuh dapat mengikuti pendidikan di UHW Perbanas tanpa dipungut biaya pendidikan selama masa studi normal pada masing-masing program studi.
• Peserta yang Lolos sampai pada tahap seleksi wawancara dapat diterima melalui Jalur Bebas Tes dengan subsidi USP sebesar 30% dan bebas biaya pendaftaran.
• Peserta yang Mengikuti sampai pada tahap seleksi Psikotest namun tidak berhasil, dapat diterima melalui Jalur Bebas Tes dengan subsidi USP sebesar 50% dan bebas biaya pendaftaran.
• Penerima beasiswa penuh pada saat diterima menandatangani surat pernyataan dan membayar biaya administrasi sebesar Rp. 2.000.000,- biaya tersebut akan dikembalikan pada saat lulus dan akan dikompensasikan kepada biaya wisuda.

Persyaratan :
1. Siswa kelas XII SMA/SMK/MA pada Tahun Ajaran 2021/2022
2. Nilai rata-rata raport masing-masing mata pelajaran Matematika dan Bahasa Inggris sejak kelas X sampai dengan kelas XI masing-masing minimal 80
3. Lulus seleksi administrasi, tes online, wawancara serta tes psikologi.

Tata Cara Pendaftaran :
Mengisi formulir permohonan pada Penerimaan Mahasiswa Baru UHW Perbanas dengan melampirkan :
• Fotokopi rapor mulai kelas X sampai dengan kelas XI yang telah dilegalisasi sekolah sebanyak 1 lembar.
• Pas foto berwarna 3 x 4 sebanyak 1 lembar.
• Surat Keterangan Sehat dari Puskesmas / Rumah sakit umum
• Surat Keterangan Kelakuan Baik yang dikeluarkan oleh sekolah pemohon.
• Fotokopi piagam penghargaan atau sertifikat yang diperoleh dari prestasi akademis maupun non akademis sebanyak 1 lembar (jika ada).
• Melakukan pendaftaran di spmb.hayamwuruk.ac.id
• Upload berkas di link https://bit.ly/beasiswaUHW2022

 

Program Beasiswa KIP-KULIAH

• Penerima Beasiswa KIP Kuliah Wajib Memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP) - Kuliah.
• Penerima Beasiswa KIP Kuliah dapat mengikuti pendidikan di UHW Perbanas tanpa dipungut biaya pendidikan pada masing-masing program studi.
• Penerima Beasiswa KIP Kuliah menerima biaya hidup dari pemerintah.
• Peserta yang tidak lolos seleksi dapat diterima melalui Jalur Bebas Tes dengan subsidi USP sebesar 50% dan bebas biaya pendaftaran.
• Penerima Beasiswa KIP Kuliah pada saat diterima bersedia menandatangani surat pernyataan dan dibebaskan dari biaya administrasi pendaftaran.

Persyaratan :
1. Siswa kelas XII SMA/SMK/MA pada Tahun Ajaran 2019/2020 dan 2021/2022
2. Nilai rata-rata raport masing-masing mata pelajaran Matematika dan Bahasa Inggris sejak kelas X sampai dengan kelas XI masing-masing minimal 80
3. Lulus seleksi administrasi, tes online, wawancara serta tes psikologi.


Tata Cara Pendaftaran :
Mengisi formulir permohonan pada Penerimaan Mahasiswa Baru UHW Perbanas dengan melampirkan :
• Melampirkan KIP Kuliah.
• Fotokopi rapor mulai kelas X sampai dengan kelas XI yang telah dilegalisasi sekolah sebanyak 1 lembar.
• Pas foto berwarna 3 x 4 sebanyak 1 lembar.
• Surat Keterangan Sehat dari Puskesmas / Rumah sakit umum
• Surat Keterangan Kelakuan Baik yang dikeluarkan oleh sekolah pemohon.
• Fotokopi piagam penghargaan atau sertifikat yang diperoleh dari prestasi akademis maupun non akademis sebanyak 1 lembar (jika ada).
• Fotokopi pembayaran tagihan listrik dan foto rumah bagian depan.
• Melakukan pendaftaran di spmb.perbanas.ac.id
• Upload berkas di link https://bit.ly/beasiswaUHW2022

Daftar di sini

Jalur Pendidikan

The Leading Business and Banking School

Kampus Wonorejo : Jl. Wonorejo Utara 16 Rungkut, Surabaya
Kampus Nginden    : Jl. Nginden Semolo 34-36, Surabaya

Telp. (031) 5947151, (031) 5947152, (031) 87863997
Fax. (031)-87862621 WhatsApp (chat) 
085895979800
Email: humas@perbanas.ac.id atau humas@hayamwuruk.ac.id

Ikuti Kami:

Whatsapp
Instagram
Youtube
Facebook
Website
Twitter


Dapatkan Informasi Disini